Keren Nih Suara Para Milenial LDII Jaksel Kepada Chriswanto Santoso, PJ Ketum LDII Paling Anyar

Penetapan Ir. H. Chriswanto Santoso, M.Sc. sebagai Penjabat (PJ)  Ketua Umum DPP LDII pada Rapimnas yang berlangsung dari 19 hingga 20 Agustus 2020 kemarin di Jakarta disambut rasa syukur oleh banyak pihak.

Termasuk generasi milenial LDII di kota Jakarta Selatan. Penunjukan Chriswanto Santoso dengan masa bakti terhitung sejak ditetapkan hingga berakhirnya kepengurusan DPP LDII masa bakti 2016-2021 diharapkan oleh sebagian anak-anak muda LDII ini membawa kebarokahan dan manfaat lebih banyak lagi khususnya bagi generasi milenial seperti mereka.

Seperti yang diungkap Fernanda Venturini, seorang santriwati dari pondok pesantren Nurul Aini Cilandak Jakarta Selatan “Sebagai generasi milenial saya berharap semoga Bapak  bisa makin mengadakan atau memperlancar kegiatan kemandirian karena penting bagi pembekalan kami para santriwati di masa yang datang,” ungkapnya
Suara-suara milenial lain yang tak kalah antusias terhadap PJ Ketum yang baru di LDII juga datang dari Adinda Sholihaj, Putri Azizah, Sandi Kurniawan, Fikhi Maulana hingga Fuad Irsyadi Agusta.

Umumnya mereka ingin semakin banyak sarana dan prasarana ibadah dan juga peningkatan skill kemandirian di kalangan generasi muda LDII yang bertujuan untuk peningkatan ketrampilan bagi bekal hidup ke depan serta perjuangan agama.  Simak video harapan para milenial keren LDII Jakarta Selatan berikut (*/kim)

Artikel Terkait

Leave a Comment